Tempat wisata di Ubud yang gratis ternyata banyak banget, cocok buat kamu yang menginginkan healing tapi tetap hemat. Ubud memang dikenal sebagai jantung budaya Bali, dikelilingi sawah, hutan, dan desa seni yang bikin adem. Meskipun banyak resort mewah, bukan berarti semuanya mahal, karena ada banyak spot seru yang bisa kamu nikmati tanpa tiket masuk.
Wisata di Ubud yang gratis ini cocok banget buat solo trip, jalan bareng pasangan, atau quality time bareng bestie. Kondisi alamnya pun cantik untuk foto-foto, dan warung atau kafe hidden gem di Ubud juga banyak yang affordable tapi tetap Instagramable. Plus, jarak antar tempat wisatanya cukup dekat, jadi bisa hemat transport juga! Penasaran mana aja? Simak 7 tempat wisata di Ubud yang gratis:
1. Bukit Campuhan

Bukit Campuhan adalah salah satu tempat wisata di Ubud yang cocok banget buat kamu yang suka suasana tenang dan alami. Dengan jarak sekitar 2 km dari pusat kota Ubud,destinasi gratis ini dipenuhi dengan pemandangan bukit hijau, lembah tropis, dan jalan setapak yang estetik banget. Cocok buat jogging ringan, jalan santai sambil ngobrol, atau sekadar cari udara segar.
Tidak ada biaya masuk, cuma bayar parkir kalau bawa kendaraan. Tipsnya, datang pagi atau sore biar tidak terlalu panas, dan pakai alas kaki yang nyaman. Jadi bisa menjadi alternatif seru dan murah selain nongkrong di day clubs di Bali!
2. Pura Taman Kemuda Saraswati

Pura Taman Kemuda Saraswati merupakan salah satu tempat wisata di Ubud yang layak untuk dikunjungi. Keunikan pura ini terletak pada kolam teratai yang mengelilinginya, menjadikannya simbol keindahan, ilmu, dan seni. Lokasinya sangat strategis, berada di Jalan Raya Ubud, tepat di belakang Café Lotus dan dekat dengan Ubud Palace.
Jika kamu berlibur ke Ubud wajib ke sini, apalagi karena lokasinya bisa dijangkau hanya dengan berjalan kaki dari pusat kota. Tidak dikenakan tiket masuk alias gratis. Namun, jika ingin masuk ke area utama pura, pengunjung diharapkan mengenakan pakaian adat dan meminta izin terlebih dahulu.
3. Pasar Seni Ubud

Selanjutnya ada Pasar Seni Ubud, salah satu wisata ubud murah yang bisa kamu kunjungi tanpa perlu bayar tiket masuk. Terletak di pusat keramaian Ubud, persis di seberang Ubud Palace dan dekat dengan Pura Saraswati, pasar ini jadi tempat yang pas untuk melihat langsung bagaimana Ubud terkenal akan keseniannya.
Di sini, kamu bisa menemukan banyak kerajinan tangan lokal seperti tas rotan, lukisan khas Bali, patung kayu, topeng, hingga aksesoris perak. Bangunannya yang semi terbuka dan deretan kios warna-warni juga membuat tempat ini cocok jadi spot foto. Kalau ingin suasana lebih tenang dan pilihan produk lebih lengkap, sebaiknya datang di pagi hari. Tempat ini jelas salah satu wisata di Ubud Bali yang wajib masuk daftar aktifitas seru yang bisa dilakukan di Ubud!
4. Ubud Palace

Salah satu tempat wisata gratis di Bali yang paling terkenal adalah Ubud Palace atau Puri Saren Agung. Istana ini berada tepat di jantung Ubud, persis di seberang Pasar Seni Ubud, jadi sangat mudah diakses. Pengunjung bisa masuk ke area luar istana tanpa dikenakan biaya untuk menikmati arsitektur tradisional Bali, taman yang asri, dan suasana budaya yang kental.
Di sini, kamu juga bisa menyaksikan event pertunjukan di Ubud saat malam hari, seperti tari tradisional yang sering digelar di halaman istana. Ini menjadi bukti kalau wisata Ubud Bali tak selalu mahal. Cocok banget buat kamu yang ingin menikmati budaya Bali tanpa keluar banyak biaya.
5. Satria Agrowisata

Kalau kamu ingin liburan yang seru tapi tetap edukatif, bisa coba mampir ke wisata Ubud yang satu ini yaitu Satria Agrowisata. Tempat ini jadi salah satu tempat wisata di Ubud gratis yang cocok buat pecinta kopi dan tanaman herbal.
Berlokasi dekat dengan spot populer seperti Tegalalang rice terrace. Kamu tidak perlu membayar uang tiket masuk, hanya perlu bayar kalau mau beli produknya.
Di sini kamu bisa ikut tur edukasi tentang kebun kopi dan rempah-rempah, mencoba gratis berbagai jenis kopi dan teh herbal. Selain itu bisa melihat proses pembuatan kopi luwak secara langsung.
Satria Agrowisata dilengkapi dengan toko oleh-oleh yang menjual kopi bubuk, teh, minyak esensial, hingga cokelat lokal. Kalau kamu suka kopi, wajib coba kopi kelapa atau kopi vanila mereka yang unik dan susah ditemuin di tempat lain.
6. Alam Sari Agrotourism

Salah satu wisata gratis di Bali yang sayang untuk dilewatkan adalah kebun edukatif di dataran tinggi, sekitar 30 menit dari pusat Ubud. Di sini, kamu bisa belajar tentang tanaman herbal seperti jahe merah, serai, ginseng, kunyit, hingga vanili. Tidak ada tiket masuk untuk tur keliling kebun dan mencicipi teh atau kopi herbal khas Bali—kamu cukup membayar jika ingin membeli produknya.
Suasananya sangat tenang, dikelilingi pepohonan tropis dan udara sejuk yang menyegarkan, cocok untuk beristirahat sejenak dari keramaian pusat ojek wisata Ubud. Setelah tur, kamu akan disuguhi beragam minuman khas Bali secara gratis. Jangan lupa membawa uang tunai kecil untuk membeli oleh-oleh atau memberi tip kepada pemandu. Dan jika ragu dengan harga tiket Monkey Forest Ubud, tempat ini bisa jadi alternatif yang ramah di kantong.
7. Sawah Terasering Tegalalang

Salah satu tempat wisata di Ubud gratis yang paling ikonik adalah Tegalalang Rice Terrace. Lanskap sawah bertingkat yang hijau dan menenangkan ini bisa dinikmati tanpa biaya dari jalur utama desa Tegalalang, sekitar 20 menit berkendara dari pusat Ubud, Gianyar.
Kamu hanya akan dikenakan biaya jika ingin masuk ke spot tertentu seperti ayunan atau jembatan bambu. Banyak kafe di pinggir jalan yang menawarkan pemandangan langsung ke arah sawah, dan umumnya tidak ada minimal pembelian. Waktu terbaik berkunjung adalah pagi hari atau sore menjelang matahari terbenam agar suasananya lebih adem dan fotonya makin cantik.
Kesimpulan
Tempat wisata di Ubud gratis memang jadi pilihan tepat untuk kamu yang ingin menikmati keindahan alam dan budaya Bali tanpa harus merogoh kocek dalam-dalam. Dari jalan santai di Bukit Campuhan, kemegahan Ubud Palace, hingga eksplorasi agrowisata dan sawah terasering Tegalalang. Semuanya bisa dinikmati tanpa tiket masuk. Cocok untuk solo traveler, pasangan, maupun liburan hemat bareng sahabat. Dan setelah puas berkeliling, jangan lupa mampir ke Jungle Club Ubud, salah satu tempat paling seru untuk bersantai sambil menikmati panorama hutan tropis dan vibe Ubud yang autentik.